The House of Raminten: Harga Menu, Lokasi, dan Info Lainnya
Membahas wisata kuliner di Jogjakarta tidak akan ada habisnya. Selalu saja ada tempat makan unik yang wajib didatangi. Salah satunya adalah The House of Raminten. Restoran yang kental dengan budaya Jawa ini punya banyak keunikan yang menarik untuk dibahas. Yuk, simak ulasan lengkapnya dalam artikel berikut!
Baca juga: Memukaunya Keraton Jogja: Sejarah, Bagian, dan Harga Masuk
Cikal Bakal The House of Raminten
Foto oleh @hociakbro
House of Raminten dimiliki oleh seorang seniman asal Jogja, Hamzah Sulaiman. Sebelum mendirikan restoran ini, Hamzah mengelola bisnis batik yang dirintis orang tuanya, yaitu Mirota Batik yang sudah ada sejak tahun 1979.
Anda yang suka ke Jogja pasti tahu Mirota Batik bukan? Ini adalah salah satu pusat oleh-oleh terbesar di Jogja yang berlokasi di Jalan Malioboro.
Lalu dari mana asal nama Raminten? Raminten adalah tokoh yang dilakonkan oleh Hamzah dalam pertunjukan ketoprak yang dibintanginya. Tidak disangka, tokoh Raminten menjadi sangat populer dan sering mendapatkan panggilan untuk pentas di berbagai tempat. Dari sinilah Hamzah terinspirasi untuk menjadikan kepribadian Raminten untuk berbagai bisnis yang dijalaninya.
Kini Raminten telah menjadi merek waralaba pribadi Hamzah dan membawahi banyak bisnis seperti The Waroeng of Raminten, Bakpia Raminten, dan Raminten 3 Resto.
The House of Raminten, Resto Ikonik di Jogja
Foto oleh @hociakbro
Tidak salah jika The House of Raminten selalu dipadati pengunjung, baik itu dari luar Jogja maupun penduduk lokal Jogja sendiri. Resto yang berdiri sejak 26 Desember 2008 ini menghadirkan suasana antik dan elegan dengan unsur Jawa yang sangat kental.
Hal ini terlihat dari alunan musik yang menggema di seluruh resto, seragam pelayan, nama menu yang tersedia, serta semua perabotan dan dekorasi yang ada di dalam resto. Jika masuk ke House of Raminten, Anda bisa benar-benar merasakan atmosfer Jawa jaman dulu.
Sementara itu, model bangunan resto adalah rumah Jawa kuno dengan unsur kayu dan ornamen ukir di berbagai sudutnya. Itulah yang membuat House of Raminten sangat instagramable. Dijamin Anda akan menemukan banyak spot foto unik di sini!
Anda juga bisa memilih mau menyantap makanan dengan duduk di kursi atau lesehan.
Harga Menu di The House of Raminten
Foto oleh @hociakbro
Seperti yang sudah disebutkan, The House of Raminten menawarkan ragam menu khas Jawa yang menggoda selera. Tapi jangan khawatir kantong akan jebol ya! Menu yang ada di resto ini mirip dengan menu-menu yang banyak ditemukan di angkringan, sehingga harganya pun sangat terjangkau.
Bahkan ada menu yang harganya masih di bawah Rp 5 ribuan lho! Misalnya seperti Sego Kucing Tante (Tanpa Telur) yang jadi favorit para pengunjung. Ada juga Sego Kucing Pakte (Pakai Telur) yang harganya cuma Rp 5 ribu.
Menu lain yang ditawarkan antara lain adalah Sego Liwet, Sego Goreng, Sego Gudeg, dan Maheso Selo Gromo. Selain menu nasi tersebut, menu lain yang bisa Anda cicipi adalah Pecel Raminten, Mangut Lele, Ayam Koteka, Bakmi Jawa, dan Tempe Telur Pacikeran.
Lokasi The House of Raminten
Alamat: Jl. Faridan M Noto No.7, Kotabaru, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224.
Jam buka: 09.00-00.00 WIB.
Menemukan lokasi The House of Raminten tidak sulit karena letaknya berada di tengah kota Jogja. Jaraknya hanya 2.7 kilometer saja dari Jalan Malioboro, yang bisa ditempuh dalam waktu kurang dari 10 menit jika lalu lintas normal.