• Culinary
  • ·
  • 05 May 2023

Mengenal Oseng Mercon Jogja dan Rekomendasi Warung Terbaiknya!

Ketika mendengar kata Jogja, makanan apa yang akan terlintas di pikiran Anda? Tentu saja makanan-makanan manis seperti gudeg, geplak, bakpia, atau mungkin makanan yang biasa ditemukan kawasan Malioboro. Namun apakah Anda tahu, jika di Jogja ada makanan yang namanya oseng mercon?

Ya, berbeda dari kebanyakan makanan khas dari daerah Yogyakarta, jenis makanan yang satu ini memiliki cita rasa pedas. Nah, bagi para penggemar makanan pedas yang sedang berlibur ke Jogja, pastikan untuk mencicipi hidangan ini, ya!

Oseng Mercon (sumber: okezone.com)


Apa Itu Oseng Mercon?

Oseng mercon sendiri merupakan makanan khas dari Yogyakarta yang mempunyai cita rasa pedas. Ini adalah hidangan berupa sejenis tumisan yang memadukan koyor (lemak daging sapi) dengan tetelan (potongan kecil-kecil daging sapi).

Kedua bahan dasar tersebut dimasak dengan potongan cabai rawit dan berbagai macam bumbu rempah lain yang khas. Ketika Anda menyantap hidangan satu ini, rasa pedas yang luar biasa akan terasa di lidah.

Belakangan ini, banyak bermunculan warung oseng-oseng mercon di kota Yogyakarta. Bukan karena tanpa alasan, melainkan banyaknya orang yang gemar menikmati hidangan ini, terutama di malam hari sambil menikmati keindahan kota Jogja.

Awal Mula Kemunculan

Sebenarnya nama dari oseng mercon sendiri bukan berasal dari pihak penjual, melainkan dari pembeli. Menurut cerita yang beredar di masyarakat, dulunya ada seorang penjual masalah olahan daging yang bingung dengan banyaknya daging yang dia miliki.

Kemudian dia mulai membuat inovasi baru dengan memasaknya menggunakan potongan cabai. Nah, menu “coba-coba” tersebut justru disukai oleh banyak pengunjung. Karena rasanya yang pedas, panas, dan membakar, para pembeli pun menjulukinya sebagai oseng atau oseng-oseng mercon.

Biasanya makanan tersebut dihidangkan bersama nasi putih pulen, untuk mengimbangi rasa pedasnya. Namun bagi Anda yang memiliki masalah dengan makanan-makanan pedas, tidak disarankan untuk mencoba hidangan ini.

Oseng Mercon (sumber: grab.id)


Rekomendasi Oseng Mercon di Jogja

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, kini ada banyak warung yang menjual hidangan pedas tersebut. Nah, jika Anda bingung untuk memilih warung mana yang akan dikunjungi, bisa menyimak beberapa rekomendasi berikut ini.

  1. Warung Mercon Bu Narti

Bagi Anda yang sudah biasa berwisata kuliner di Jogja, mungkin sudah tidak asing dengan warung yang satu ini. Ya, hidangan utama yang terkenal dari warung ini adalah oseng atau rica-rica mercon. Untuk bisa menikmati satu porsinya, Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar 27 ribu rupiah saja.

Warung ini beralamat di Jalan KH. Ahmad Dahlan No. 110, Ngampilan, Kota Yogyakarta.

  1. Warung Mercon Pak No

Tidak hanya bahan daging sapi saja, di warung ini juga tersedia beberapa menu lain, seperti ceker, kerang, dan balungan yang juga dimasak pedas. Menariknya, tingkat kepedasan yang dihadirkan bisa Anda minta sesuai dengan keinginan.

Warung ini berada di Jalan Wahid Hasyim, Depok, Sleman.

  1. Warung Mercon Mas Toni

Jika Anda melihat hidangan di warung makan ini, mungkin tidak akan bisa menahan godaannya. Bagaimana tidak, warung ini sudah terkenal dengan hidangan oseng pedasnya yang sangat khas. Mulai dari oseng daging sapi, ayam, ceker, dan lain sebagainya.

Warung  yang satu ini beralamat di Jalan KH Ahmad Dahlan No. 87, Ngampilan, Yogyakarta.

  1. Warung Mercon Pak Djoko

Jika Anda sedang berada di tengah kota dan ingin mencicipi hidangan pedas, bisa mampir ke warung Pak Djoko. Namun siapkan mental sebelum berkunjung ke warung ini, karena hidangan yang disajikan benar-benar pedas dan menggugah selera.

Untuk alamat dari warung ini, ada di Jalan KH Ahmad Dahlan No. 130, Ngampilan, Yogyakarta.

Selain oseng mercon, Anda juga wajib mencoba salah satu makanan khas Jogja yang juga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh. Ya, apalagi kalau bukan Bakpia Kukus Tugu Jogja yang sudah melegenda sejak lama.